Komponen Pada Motherboard

Motherboard, Mainboard. tumpahanilmu.blogspot.com
      Mainboard atau Motherboard merupakan papan utama dimana terdapat komponen-komponen serta chip controller yang bertugas mengatur lalu lintas data dalam sistem komputer. Dan juga menjadi pusat pengendali yang mengatur kerja dari semua komponen yang terpasang pada mother board.

      Fungsi Mainboard adalah sebagai pusat semua perangkat keras komputer / hardware, agar semua perangkat ras komputer tersebut bisa berhubungan antara komponen yang satu dengan yang lain. Jika kalian ingin merakit sebuah komputer, kalian haruslah paham bagian-bagian pada motherboard.



   
 Pada artikel kali ini kita akan membahas tentang komponen-komponen yang ada di Motherboard, apa sajakah itu? Mari kita bahas satu-persatu !

Komponen Pada Motherboard




1. Socket Processor
Socket Processor. tumpahanilmu.blogspot.com
       Socket Prosessor merupakan tempat dimana prosessor terpasang. Pemilihan motherboard sebaiknya harus mempertimbangkan dengan jenis socket prosessor yang terpasang pada motherboard, karena socket tersebut tidak dapat dipasang oleh sembarangan prosessor. Karena satu jenis prosessor sudah memiliki socketnya masing-masing, jadi tidak dapat dipasang ke socket lain. Jika kalian salah membeli maka akan sia-sia processor nya tidak bisa terpasang


2. Slot RAM
Slot RAM. tumpahanilmu.blogspot.com

       Berfungsi sebagai tempat untuk memasang RAM. Bentuk slot ini memanjang sesuai dengan panjang RAM. Biasanya posisi slot memory ini bersebelahan dengan socket prosessor, dan biasanya jumlahnya lebih dari satu slot. Perlu diketahui tiap-tiap jenis slot hanya bisa dipasang RAM jenis tertentu saja, walau panjang slotnya sama namun penyekat bagian pada RAM berbeda posisi. Jadi sesuaikanlah kebutuhan RAM kalian dengan slotnya.


3. Slot IDE dan SATA
Slot IDE. tumpahanilmu.blogspot.com

Slot SATA. tumpahanilmu.blogspot.com
       Slot IDE dan Slot SATA  memiliki fungsi yag sama yaitu digunakan untuk menghubungkan Hardisk atau CD-ROM ke motherboard namun memiliki bentuk yang berbeda. Slot IDE adalah bentuknya yang agak memanjang Sedangkan untuk slot sata, bentuk  lebih kecil. Slot IDE umumnya ditemukan pada Komponen Dalam Motherboard Komputer bentuk dan versi lama, jarang ditemukan pada Motherboard terbaru.

4. Slot AGP dan PCI Express x16
       Fungsi dari Slot AGP dan PCI Express x16 yaitu sebagai tempat untuk memasangkan VGA Card. AGP adalah jenis lama dan sudah jarang ditemukan di motherboard jenis baru. Kebanyakan motherboard sudah pada menggunakan slot PCI Express untuk penghubung dengan kartu grafis.
Slot AGP dan PCI Express. tumpahanilmu.blogspot.com
       Posisi slot ini pada umumnya berdekatan dengan slot PCI. Standarnya, slot AGP dan PCI Express ini jumlah hanya satu per motherboard. Bentuknya sama-sama memanjang, karena menyesuaikan VGA Card.
5. Slot PCI dan PCI Express x1
Slot ini digunakan untuk memasang berbagai macam peripheral tambahan. PCI Express ada dua macam, yaitu PCI Express x16 (untuk VGA Card) dan PCI Express x1 (untuk peripheral tambahan). Slot PCI ini biasanya tersedia lebih dari satu slot, karena untuk mengantisipasi banyaknya peripheral tambahan yang terpasang nantinya.


6. BIOS
BIOS. tumpahanilmu.blogspot.com
       Basic Input Output Sistem (BIOS) adalah sebuah chip yang berfungsi sebagai pengontrol perangkat keras yang terpasang pada komputer. BIOS mengontrol kesiapan komputer dalam melakukan booting dengan mengecek hardware yang terpasang pada komputer.


7. Battery CMOS
Battery CMOS. tumpahanilmu.blogspot.com
       Battery CMOS (Complimentary Metal Oxide Semicondutor) merupakan sebuah battery kecil yang digunakan untuk memberi daya pada BIOS dan juga untuk menyimpan semua settingan yang ada pada BIOS


8. Power Connector
Power Connector. tumpahanilmu.blogspot.com
       Connector ini menghubungkan motherboard dengan unit power supply agar motherboard bisa mendapatkan daya listrik yang dibutuhkan. Biasanya berjumlah 20-24 pin.


9. I / O Ports
I / O Ports. tumpahanilmu.blogspot.com
       Bagian ini biasanya dapat kita gunakan dari luar casing bagian belakang. Ports ini merupakan kumpulan port sebagai input maupun output data komputer.


10. Pin Kabel Front Panel

Pin Kabel Front Panel. tumpahanilmu.blogspot.com

       Digunakan untuk memasang tombol power, restart, led power dan led hardisk. Bentuknya seperti jarum-jarum. Untuk memasang kabel-kabel yang ukurannya sangat kecil ini, kita biasanya dibantu dengan tulisan yang ada disekitar pin front panel tersebut di setiap motheboard.


       Nah itulah beberpa komponen pada Motherboard.Masing-masing komponen saling terhubung satu sama lain, artinya komponen satu dengan yang lainnya saling membutuhkan untuk bekerja sama. 

Jika ada saran/ komentar silahkan tulis di kolom bawah ya.

3 komentar

Jadi inget dulu sewaktu kursus komputer diajari cara ngerakit pc/komputer.

S1288poker adalah penyedia taruhan poker online dengan uang asli yang dapat dipercaya dan dapat di andalkan untuk memenuhi kebutuhan anda dalam bermain poker online menggunakan uang asli.
Untuk dapat bermain poker di S1288poker,com sangat mudah, anda dapat melakukan deposit minimal Rp.10.000,- dengan keuntungan semaksimal mungkin.
kelebihan lainnya adalah anda dapat bermain tanpa harus menghawatirkan adanya program atau penggunaan bot pada website S1288poker,com karena di S1288poker permainan player vs player. (PIN BBM : 7AC8D76B)

Berkomentarlah dengan sopan, ucapan kalian mencerminkan diri kalian.
EmoticonEmoticon